L'cost Seafood
Malam ini saya dan pacar mencoba L'cost seafood yang berlokasi di Jalan Jembatan Merah No 116 Gejayan, atau di seberang Kindai. Setelah sampai, kami baru menyadari kalau ternyata L'cost menempati spot lama Ikan Bakar Gentong yang pernah saya review sebelumnya.
Suasana L'cost nyaman dengan spot semi outdoor dan outdoor (lesehan). Begitu disodori menu, kami cukup kaget melihat harganya yang bisa dibilang murah (range harga makanan Rp 1.700 - Rp 39.700) dan sempat mengira porsinya mungil. Malam tadi, saya dan pacar memesan ikan gurame tim bawang putih, buncis ala singapore, dan sambel terasi. Untuk minumnya kami kompak memesan es kelapa muda gula jawa. Gurame tim bawang putih ukurannya sedang, cukup untuk 2 orang dan rasanya juga enak, dagingnya empuk. Untuk buncis ala singapore dimasak dengan daging cincang dan bumbu ntah apa yang membuat rasanya sangat enak dan beda. Untuk sambelnya, saya tidak mencoba, tapi kata pacar sih pedes (ya iyalah). Buat must try item kami berdua setuju untuk memilih buncis ala singapore.
Menu yang tersedia:
- ikan lele/kerapu/patin/nila/kakap/
- ayam goreng/bakar (Rp 12.700)
- cumi goreng tepung/saus mentega/saus padang/telor asin/garam merica (Rp 14.700)
- buncis ala singapore (Rp 7.700)
- sop seafood (Rp 9.700)
- udang mayonaise/mentega/padang/bakar (Rp 22.700)
- tomyam kung (Rp 24.700)
- nasi putih sepuasnya (Rp 1.000)
- sambe mangga/terasi/bawang (Rp 1.700)
- minuman (Rp 100 - Rp5.700): teh, es kelapa muda, jus, saparella, dll
buncis ala singapore
nasi putih
gurame tim bawang putih
sambel terasi
es kelapa muda gula jawa
suasana L'cost Seafood
Extra review!!
Besoknya setelah saya dan pacar ke L'cost, kami ke sana lagi dan mencoba beberapa menu baru: bandeng tanpa duri rica-rica (Rp 12.700) dan gurame bakar pedas (Rp 26.700). Dua-duanya menurut saya sangat pedas tapi mantap!
bandeng tanpa duri rica-rica
Extra review!!
19 April 2011, saya dan pacar kembali menyambangi L'cost yang sepertinya sangat sering kami datangi karena rasa mantap tapi harga murahnya. Untuk malam ini, kami memesan ayam bakar pedas (hanya pacar yang makan!), patin tim bawang putih (yang sangat enyaaak, sayang mungil banget!), kailan muda saus tiram, dan 2 lemon tea untuk minumnya.
ayam bakar pedas
patin tim bawang putih
kailan muda saus tiram
lemon tea hangat
Extra review!!
21 April 2011, ngga bosan-bosannya kami ke L'cost, menunya juga belum dicoba semua sih, hehe. Akhirnya kami memutuskan makan siang di L'cost lagi! Untuk kali ini kami memesan patin tim kecap (yang sangat enak juga, sayang patinnya kayanya diet ketat, makin kurus dia!) dan kailan muda bawang putih.
kailan muda bawang putih
patin tim kecap
Extra review!!
10 Mei 2011, saat bingung mau makan ke mana entah kenapa saya dan pacar (hampir) selalu menuju l'cost. Alasan? Pilihan menu banyak, harga murah, rasa mostly enak. Siang ini saya dan pacar memesan gurame bakar pedas (setelah sebelumnya nanya ke mbanya, "ikan yang paling gede di sini apa mbak?"), kerang saus tiram, brokoli cah bawang putih, dan tentunya 2 porsi nasi putih. Untuk minumnya, menetralisir (dan mengantisipasi) biaya mahal, kami memesan es teh tawar (Rp 250/gelas) dan teh tawar anget (Rp 100 sepuasnya!), hahaha! Pesanan datang tidak mengecewakan, cuma sedikit lama (dan udah diwanti-wanti) karena kami minta guramenya dibakar dari awal, ngga pake digoreng dulu. Guramenya enak tapi pedes bo! Brokolinya juga enak, sayangnya kok kerangnya kurang berasa ya? Apa lidah udah mati rasa duluan gara-gara gurame pedes? Setelah makan kita ngga lupa mesen makanan buat bungkus (patin tim kecap for him and udang mayonaisse for me), bukan karena masih laper (sebenernya iye), tapi karena nanti malam kita mau puasa keluar makan malem dalam rangka si pacar belajar. Minggu depan mau ujian, doain ya semuanyaaaa!
Untuk harga pesanan tadi:
- gurame bakar pedas (Rp 26.700)
- kerang saus tiram (Rp 7.700)
- brokoli cah bawang putih (Rp 7.700)
- nasi putih (Rp 2.000/porsi)
- patin tim kecap (Rp 20.700)
- udang mayonaisse (Rp 22.700)
..and here are the pictures!
gurame bakar pedas
brokoli cah bawang putih
kerang saus tiram
my take-home-dinner: udang mayonaisse (happy study, dear!)
2 blabs:
kalo mampir lagi, boleh lo nyicipin kwetiaw siram seafood. enak banget! :)
Waah, udah lama banget (baca: beberapa minggu) ngga ke l'cost. Jadi kangen, tapi harus memperluas wawasan dan cakrawala (baca: cari tempat mengganyang yg baru)..
Post a Comment