La Capila

Siapa yang suka makanan khas sulawesi selataaaan? Bisa berburu nih ke la capila yang terletak di jalan krasak no.5 kotabaru. Jadi ancer-ancernya tuh persis di seberang gereja kotabaru ada jalan lumayan kecil, itu namanya jalan krasak, masuk aja dan sekitar 200 meter kamu akan menemukan warung tenda hijau yang ada di depan asrama mahasiswa sulawesi selatan (wisma bawakaraeng). Tempat boleh nyempil, tapi masakan makassar di sini enak dan cukup bervariasi, harganya juga murah lagi. Pagi ini saya memesan seporsi coto makassar (Rp 7.000) dan es pisang ijo (Rp 5.500). Untuk coto makassar bisa diisi dengan daging saja, atau campur ati, atau campur jeroan, terserah deh pokoknya. Untuk tambahannya di meja disediakan ketupat mungil dengan harga Rp 500/buah. Nasi ngga disediakan kecuali ketupatnya habis, hoho. Di meja juga disediakan aneka lauk tambahan seperti bakwan udang, rempeyek, sate ayam, dll dengan range harga Rp500-Rp 1.500. Untuk minuman ada es pisang ijo, es palu butung, jeruk, dan juga teh dengan range harga Rp 1.500 - Rp 5.500. Rasa coto makassar-nya enak, kuahnya juga kental, potongan dagingnya lumayan banyak walaupun ngga terlalu besar, hehe. Untuk pisang ijo-nya dihidangkan dalam sebuah piring, dengan topping bubur sumsum dan sirup, jadinya tambah kenyang deh. La capila ini buka mulai jam 09.00 sampai sehabisnya, biasanya sih jam 4 sore sudah habis.


 coto makassar


 es pisang ijo

 buras dan ketupat

 bakwan udang

 sate ayam

 rempeyek

tampak depan la capila

0 blabs:

Post a Comment