My 22nd Birthday Celebration (Part I)
Akhirnya ada sedikit mood buat nulis setelah mood hari sebelumnya pengen ngasah golok, hehe. Kenapa yas? Pengen jadi tukang daging gue, mumpung harga semua-semua lagi naik mau puasa, hoho. Terusnya kenapa itu celebration part I, gaya amet? Iye, soalnya bakal ada part II-nya yang dijamin: amat sangat ngga gaya, hehe. So, here is the review ya!
Kamis 14 juli 2011 malam, setelah sedikit memuter-muter bingung mau ke mana akhirnya kami menuju ke pastagio! Lagi! Malam itu kayanya pengen deh makan di suasana yang familiar dan makan buanyak dengan harga murah, hehe. Mesennya apalagi kalo bukan whole roast chicken? Hehe. Yang lumayan spesial dari menu pastagio kita malam ini adalah minumnya, biasanya kan mesen tea atau lemon tea yang gocengan, sekarang naik kasta jadi minuman yang Rp 10.000. Saya memesan leci mint dan pacar memesan italian tea (kalau ngga salah namanya, bonnya lenyap haha). Whole roast chicken-nya as usual kita mesen yang served with mashed potato, harga sepaket itu as usual Rp 88.000. Suasana malem itu rameeeee banget, sampe kita ngobrol mesti teriak-teriak padahal jarak berhadapan cuma 30 cm. Surprisingly, ada 2 orang lagi selain saya yang lagi ngerayain ulang tahun di situ, hello para sodara sekelahiran! Long story shorted, walaupun makanannya 'cuma' makanan sehari-hari, but I was beyond happy as he was with me. Semoga ulang tahun-ulang tahun selanjutnya selalu bisa bersama kamu ya.
the whole roasted chicken
mushroom sauce
mashed potato
the beverages
dia dan tampang rakusnya
0 blabs:
Post a Comment